Selasa, 13 Agustus 2013

PopUp pada Blog sangat Menjengkelkan! Hapus Saja! Ini caranya

Menjengkelkan pada saat kita mau melakukan edit blog, mau posting atau apa saja yang berhubungan dengan blog kita, saat mengklik, maka munculah POP UP. Sudah coba di block melalui opsi browsernya, pada opsi Mozilla atau Chrome, tetap saja muncul. Dicoba menerapkan add-ons, masih tetap juga muncul.

Saya coba telusuri, eh ketemu juga penyakitnya, mau tau? Mau tau banget atau mau tau aja?
caranya:
  1. Login ke www.blogger.com
  2. Pilih tab template lalu klik edit HTML
  3. Copy semua html melalui select all (klik kiri)
  4. Pastekan pada note pad. Ada baiknya kalau notepad nya di update dulu ke notepad++ paling anyar, agar memudahkan pengeditan. untuk notepad++ terbaru, klik link-nya disini karena kalau kita melakukan pencarian di tab edit HTML blog model saat ini, tidak akan ketemu. jadi memang harus menggunakan notepad++.
  5. Langkah selanjutnya, cari kode html dibawah ini


    <div class='follow-this profile-link item-control following-follow-this'>


    melalui klik menu search pada notepad++ (find), atau  menu edit pada notepad bawaan windows xp. Kalau sudah ketemu, maka akan muncul kode html popup, seperti ini:


           <b:if cond='data:followingLinkPresent'>
           <div class='follow-this profile-link item-control following-follow-this'>
      <a expr:href='&quot;javascript:_FollowersView._openPopup(\&quot;&quot; + data:followUri + &quot;\&quot;);&quot;'>
      <data:followThisMessage/>
             </a>
           </div>
                <div class='follow-this profile-link item-control following-   stop-following-this'>
        <a expr:href='&quot;javascript:_FollowersView._openPopup(\&quot;&quot; + data:followUri + &quot;\&quot;);&quot;'>
        <data:stopFollowingMessage/>
          </a>

          </div>
          </b:if>


    Keterangan:
    Yang dicetak tebal dan berwarna ini silahkan dihapus.
  6. Lalu save. Dan lihat hasilnya.
Semoga mengurangi kejengkelan kita pada masalah popup.

www.eppoh.net

0 comments:

Posting Komentar